Fokus saja sama orang² yang menghargai kebaikanku, waktumu, usahaku, dan tenagamu. Jika ada orang yang tidak menghargainya lantaran kamu sudah biasa baik sama dya makan putar balik. Orang baik sejatinya akan rikuh jika dibaikin terus menerus, akan ada rasa tidak enak apalagi sampai membuat ybs kecewa lantaran kitanya yang tidak tau diri. Sebaliknya jika ada orang yang sering menyita waktu kita tapi malah semena² dengan kita, maka stop saja. Berikan kebaikanmu kepada orang yang layak dapatkan.
Hidup sangat singkat untuk dilalui dengan orang² yang tidak tau diri. Fokus saja sama hal yang membuatmu happy. Ambil pelajaran baiknya dari setiap kejadian, bukankah setiap kejadian itu pasti ada mksudnya? Ya, satu diantaranya janganlah berlebihan baik sama orang lain. Stop menjadi selalu hadir dan ada untuk orang lain. Cukup kenang yak baik², jikalopun ada.
Enjoy every single day, nikmati setiap detak dan detik di hidupmu. Hanya kamu yang tau dirimu, pun hanya kamu yang bisa mengendalikan tingkah lakumu. Sejatinya kebaikan apapun yang sudah dilakukan, tidak akan salah tempat untuk kembali. Jangan menyesali karna sudah berbuat baik, tapi tidak untuk berlebihan. Ya sesuai takaran saja.
Jika di dalam lingkungan kantor, sebatas profesional saja. Jika di lingkungan rumah, sebatas menciptakan harmoni saja. Jika dilingkungan sekolah, sebatas mencari ilmu saja. Mari jadi sehat lahir batin dengan cara tidak membiarkan diri sendiri terinjak² karena "ketidakpintaran" kita dimanfaatkan orang lain.